Rafting di Pangandaran | Operator Body Rafting Guha Bau
Lokasi Utama Green Canyon |
Rafting di Pangandaran merupakan olah raga berenang menyusuri sungai terdapat ada beberapa spot Rafting atau Body Rafting di Pangandaran di antaranya : Body Rafting di Green Canyon, Body Rafting Citumang dan Santirah namun wisata tersebut beda objek wisata melainkan beda sungai, yang akan saya jelaskan di sini Body Rafting di Green Canyon.
Body Rafting di Green Canyon atau di sebut masyarakat lokal Cukang Taneuh terdapat di Ds.Karangpaci,Des.Kertayasa Kec.Cijulang Kab.Pangandaran akses dari pusat kota Pangandaran sekitar 45 menit jarak tempuh 25km,akses jalan ke Green Canyon sangat bagus jalan lebar karena akses jalur Provinsi, Body Rafting di Green Canyon merupakan kegiatan berenang menyusuri sungai,tidak memakai media Ban Tubing atau Perahu Karet, tetapi pengelola sudah menyediakan alat Safety First di antaranya : Pelampung,Helm dan Alas Kaki, untuk beban pelampung maksimal 150kg, untuk peserta yang tidak bisa berenang jangan khawatir nanti akan selalu di tandem/damingi pemandu selama perjalanan Body Rafting.
Berkunjung di saat musim kemarau itu moment yang sangat tepat akan menjumpai warna air sungai hijau tosca atau bisa air sungai sangat bening, serta air sungai tidak deras jadi sangat nyaman untuk Body Rafting acara keluarga, meeting point peserta Body Rafting di lokasi Green Canyon jadi tidak ada transport jemputan ke hotel atau terminal kecuali request/carter.
Penjelasan Tentang Body Rafting di Green Canyon.
Setelah peserta sudah sampai ke Base Camp di parkiran Green Canyon melakukan registrasi pembayaran Body Rafting kemudian peserta di persilahkan untuk ganti baju untuk Body Rafting, setelah itu memakai perlengkapan yang sudah di siapkan, setelah semua merasa sudah siap baru petualangan Body Rafting di mulai yaitu naik transport pick up yang sebelumnya sudah di siapkan menuju lokasi hulu sungai Green Canyon dengan jarak tempuh 4 km sekitar 15 menit perjalanan, saat perjalanan di pick up akan melewati daerah pedesaan serta perkebunan di kiri kanan, setelah selesai naik pick up di lanjut jalan kaki untuk ke lokasi start Body Rafting dengan jarak tempuh 400m sekitar 15 mnt perjalanan, medan jalan turunan.
Perjalanan Body Rafting |
Baca Juga : Harga Paket Body Rafting Green Canyon
Sampainya di mulut guha bau setelah ada penjelasan dari pemandu atau breifing baru petualangan Body Rafting nyebur ke air di mulai dari sini, di lokasi Start ada pilihan untuk loncat di ketinggian 4m dan 1,5m untuk lokasi loncat itu tidak di haruskan, pilihan lain melipir langsung ke sungai, selama perjalanan di suguhkan pemandangan rindangnya pepohonan serta tebing tinggi kiri kanan, Body Rafting tidak selamanya berenang ada moment saat jalan di bebatuan besar serta moment masuk arus sungai juga.
Perjalanan Body Rafting nantinya ada break di rest area Body Rafting lokasinya di setengahnya perjalanan Body Rafting, di sana tersedian minuman serta makanan hangat di antaranya : bakwan,popmie,kopi dan teh manis, namun warung tersebut tidak termasuk dari paket body rafting yang sudah di sediakan, uniknya beli makanan atau minimuan di sana harus bon nanti untuk bayarnya setelah body rafting, untuk rombongan banyak bisa juga sebelumnya di pesan apa saja jenis makanan atau minuman di butuhkan.
Break di rest area Body Rafting sudah selesai di lanjutkan perjalanan Body Rafting menuju lokasi Utama Green Canyon, sampainya di lokasi Green Canyon akan banyak jalan di bebatuan besar di suguhkan hujan abadi serta air terjun kecil dari celah-celah bebatuan, nantinya juga akan menjumpai lokasi loncat favorit yaitu batu payung/jamur dengan ketinggian 6m bisa loncat ber dua dari sana, di sanalah yang di namakan lokasi Utama Green Canyon, nantinya berenang sampai batu besar pemberhentian perahu Cukang Taneuh, batu tersebut yang menbedakan air tawar serta air payau, di lokasi tersebut juga terdapat batu skalaktit dan stalakmite.
Baca Juga : Harga Paket Body Rafting Citumang ( Green Valley )
Setelah perjalanan dari batu Cukang Taneuh peserta akan di angkut menggunakan perahu pyber untuk transit menuju lokasi Dermaga 2 Palatar, untuk menunggu jemputan khusus perahu Body Rafting kembali ke titik awal pemberangkatan pick up, lama perjalanan naik perahu 3km durasi 15 menit, setelah selesai naik perahu baru perjalanan Body Rafting Finis.